Langsung ke konten utama

Tool translator pada Google Chrome


Pada versi 5.0.342.3 yang saya gunakan terdapat sebuah fasilitas yang super "convenient"! Luar biasa menguntungkan! Selama saya mencoba pada versi-versi sebelumnya (4.x.xxx.x) tidak saya temukan tool seperti ini!

Ialah tranlator! Bukan fasilitas bagus yang konvensional, tetapi amat baik dan efisien untuk saat ini.



Fasilitas ini bukanlah sebuah extensions (layaknya add-on pada Firefox) melainkan sebuah tool yang sudah terintegrasi dengan Google Chrome. 
Namun sebelumnya saya tidak pernah mengetahui versi khusus seperti ini dibahas di berbagai media (softpedia news). Saya tidak sengaja menemukannya dari hasil jelajah untuk  mengenal lebih jauh Google Chrome.

Mengapa saya hingga merekomendasikan Anda menggunakan Google Chrome (khususnya bagi penggemar surfing dan menginginkan kemudahan ber-Navigasi) adalah salah satunya karena kemampuan Google Chrome dalam berintegerasi dengan aplikasi-aplikasi atau fasilitas keluaran Google lain, seperti gmail, google translator, google maps, etc.

Fasilitas translator pada Google Chrome yang saya maksudkan di atas bukan seperti meng-klik sebuah tombol unik, kemudian pemberitahuan untuk menunggu, dan akhirnya halaman di website yang Anda kunjungi ter-translate dengan bahasa yang Anda pilih. Bukan seperti itu! fasilitas ini hanya akan muncul (muncul dari bawah standard toolbar layaknya tools auto-hide) jika bahasa dalam halaman yang dibuka terdeteksi bukan bahasa yang digunakan Google Chrome secara default. Misalnya Google Chrome yang Anda gunakan di set dalam Bahasa Indonesia, lalu jika Anda membuka laman yang menggunakan bahasa Inggris, translator yang auto-hide itu akan muncul untuk meminta Anda memilih bahasa dan menanyakan "apakah Anda ingin men-translate halaman ini?", Anda tinggal meng-klik tombol yang meng-iya-kan dan tunggu hingga halaman yang Anda buka ter-translate seluruhnya. Atau jika Anda tidak menginginkan fasilitas ini tampil, klik saja options (pojok kanan atas) dan Anda akan tahu harus memilih apa disitu! 

Fasilitas ini sangat membantu saya dalam menjelajahi blog-blog luar negeri, dan juga membuat saya sadar bahwa "tidak perlu lagi repot-repot meng-copy-paste script-script widget translator di blog saya, karena Google Chrome telah menyediakannya!"


Mungkin link ini dapat membantu Anda,
http://www.filehippo.com/download_google_chrome/ 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sport task: SQUASH

“Squash adalah salah satu cabang olahraga yang tergolong baru di Indonesia. Itu sebabnya masih banyak orang yang kurang begitu mengetahui tentang Squash.” Sumber: andihasanudin weblog (wordpress) ; oleh Andihasanudin pada April 17, 2008. Sejarah Squash  Squash sebenarnya telah ada pada abad ke-19, di daerah Fleet Prison London. Seorang murid sekolah di daerah itu mengadopsi permainan tenis dengan melakukan gerakan memantul-mantulkankan bola ke dinding. Awalnya gerakan tersebut merupakan warming up atau pemanasan sebelum bermain tenis lapangan. Belakangan, gerakan tersebut dikembangkan di sebuah sekolah di Inggris yang bernama Horrow pada tahun 1820. Meski terlahir dan besar di Inggris, namun justru Amerika Serikatlah yang pertama kali mendirikan asosiasi squash pada tahun 1907 dengan nama United States Squash Racquets Association. Padahal, di negeri asalnya Inggris squash pada awalnya merupakan cabang dari tenis lapangan. Squash baru berdiri sendiri di Inggris pada tahun 1928 dengan

Cousin's Cats

[lucky Update 1] Elegant & Love it!

UAS Operating System

Seperti yang mahasiswa ketahui bahwa belajar adalah salah satu usaha untuk menghadapi UAS selain makan makanan sehat dan tidur yang cukup. Ini malam pertama saya dengan OS. Karena bosan, terpaksa keadaan ini saya abadikan. Semoga ada manfaatnya!  amin,